HomeIslamResep

5 Resep Masakan Daging Kurban

5 Resep Masakan Daging Kurban

Resep Masakan Daging Kurban - Kurban (Bahasa Arab: Qurban), yang berarti dekat atau mendekatkan atau disebut juga Udhhiyah atau Dhahiyyah secara harfiah berarti hewan sembelihan. Sedangkan ritual kurban adalah salah satu ritual ibadah pemeluk agama Islam. Ritual kurban dilakukan pada bulan Dzulhijjah pada penanggalan Islam,

Resep Masakan Daging Kurban - Kurban (Bahasa Arab: Qurban), yang berarti dekat atau mendekatkan atau disebut juga Udhhiyah atau Dhahiyyah secara harfiah berarti hewan sembelihan. Sedangkan ritual kurban adalah salah satu ritual ibadah pemeluk agama Islam. Ritual kurban dilakukan pada bulan Dzulhijjah pada penanggalan Islam, yakni pada tanggal 10 (hari nahar) dan 11,12 dan 13 (hari tasyrik) bertepatan dengan Hari Raya Idul Adha.(id.wiki)

Gulai Otak Kambing

Gulai adalah salah satu resep khas Sumatera yang diadaptasi dari kari asal India yang kaya akan rempah. Dan mengolah bagian otak kambing bisa menjadi tantangan baru Anda dalam memasak.

Bahan Bahan

  • 500 gotak kambing, potong sesuai selera 
  • 200 g bagian kepala kambing lainnya seperti lidah dan tulang berdaging, potong-potong 
  • 1 ½ L santan encer dari ½ butir kelapa 
  • 2 lembar daun salam 
  • 1 batang serai 
  • 2 cm lengkuas, memarkan 
  • 2 lembar daun jeruk 
  • 2 butir Kapulaga 
  • 1 sdm kecap manis Bango 
  • 1 sdt air asam jawa 
  • 2 sdm minyak, untuk menumis

Bumbu, haluskan:
  • 3 siung bawang putih 
  • 6 butir bawang merah 
  • 6 buah cabai merah 
  • 2 butir kemiri, sangrai 
  • 2 sdt ketumbar, sangrai 
  • 1 sdt merica putih butiran 
  • ¼ sdt jintan, sangrai 
  • 1 cm jahe 
  • 1 cm kunyit, bakar 
  • ¼ sdt kayu manis bubuk

Cara membuat Gulai Otak Kambing

Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan daun salam, daun jeruk, serai, lengkuas, dan kapulaga. Aduk rata. Masukkan bagian kepala kambing lain, tumis hingga berubah warna. Pindahkan ke dalam panci. Tuang santan, masak di atas api kecil sambil diaduk hingga daging matang dan lunak. Masukkan kecap manis Bango. Masukkan otak dan air asam. Didihkan. Angkat. Sajikan hangat dengan sambal rebus, irisan tomat dan emping serta taburan bawang goreng.

Kambing Krewedan

Satu lagi, sebuah kuliner legenda nusantara yang berbahan dasar daging kambing dengan olahan khas nusantara yang siap Anda sajikan untuk keluarga tercinta. Paduan daging kambing yang empuk bersatu dengan rempah menghasilkan cita rasa yang khas dan terasa nikmat di mulut. Temukan resep Kambing Krewedan disini!

Bahan

  • 400 gram dagung kambing lulur, potong 3x3x3 cm
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok teh air jeruk nipis
  • 4 butir bawang merah, iris
  • 3 buah cabe rawit hijau, iris
  • 1 buah cabe merah besar, iris serong
  • 1 buah cabe hijau besar, iris serong
  • 1 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
  • 1/2 sendok makan Kecap Manis Bango
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok teh gula merah sisir
  • 100 ml air
  • 4 sendok makan Kecap Manis Bango untuk penyajian
  • 3 sendok makan minyak untuk menumis

Cara memasak

  1. Lumuri daging kambing dengan garam dan air jeruk nipis. Diamkan 30 menit.
  2. Panaskan minyak. Masukkan daging kambing. Aduk sampai berubah warna.
  3. Tambahkan bawang merah. Aduk sampain harum. Masukkan cabe rawit hijau, cabe merah, cabe hijau, daun salam, dan daun jeruk. Aduk sampai layu.
  4. Masukkan Kecap Manis Bango, garam, merica bubuk, dan gula merah. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai matang dan empuk.
  5. Sajikan bersama Kecap Manis Bango
  6. Untuk 6 porsi

Sate Kambing Tegal

Resep sate kambing ini tak kalah dengan kelezatan sate kambing ala H. Sadjim yang asli, patut Anda coba.

Bahan-bahan:

  • 500 gr daging kambing potong dadu (termasuk gajih)
  • Bumbu celup
  • 50 gram buah nanas setengah matang, parut halus
  • 100 gr kacang tanah, goreng dan haluskan
  • 2 sdm Kecap Bango
Bumbu kecap
  • 10 cabe rawit merah
  • 10 bawang merah, iris halus
  • 2 buah tomat merah, potong kasar
  • 5 sdm Kecap Bango

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan bumbu celup, aduk merata, sisihkan
  2. Tusukkan daging kambing (boleh diselengi gajih) dengan tusuk sate.
  3. Celupkan ke parutan nanas dan lumuri dengan bumbu kacang.
  4. Bakar di atas arang sampai matang.
Bumbu kecap
  1. Ulek kasar cabe rawit. Letakkan di piring bersama kecap manis, bawang merah dan tomat.
  2. Sajikan sate goreng kambing dengan bumbu kecap.

Semur Kambing Aroma Daun Jeruk

Resep Semur Kambing Aroma Daun Jeruk sangatlah lezat, karena aroma dari daun jeruknya begitu terasa, menambah kesegaran rasa daging kambing yang empuk dan manis di mulut.

Bahan

  • 500 gram daging kambing bagian paha
  • 12 butir bawang merah, diiris halus
  • 5 siung bawang putih, diiris halus
  • 2 cm jahe, dimemarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 2 batang serai, dimemarkan
  • 3 cm kayu manis
  • 1.500 ml air
  • 5 sendok makan Kecap Manis Bango
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh lada putih bubuk
  • 1/2 sendok teh pala bubuk
  • 10 lembar daun jeruk, diiris halus
  • 2 sendok makan Minyak goreng untuk menumis
Bumbu Halus
  • 2 siung bawang putih
  • 2 cm jahe

Cara memasak

  • Tumis bumbu halus bersama bawang merah, bawang putih, jahe, daun salam, serai, cengkeh, dan kayu manis sampai harum.
  • Tuangkan sebagian air. Masukkan daging kambing.
  • Tambahkan Kecap Manis Bango, gatram, lada putih bubuk, dan pala bubuk. Aduk sampai daging terbalut bumbu.
  • Tuangkan sebagian air. Rebus sampai daging matang. Tambahkan daun jeruk. Bila air berkurang, tambahkan air kembali. Biarkan sampai daging empuk.

Gorengan Kambing Betawi ala H. Yoyo

Bagi Anda pecinta masakan olahan kambing pasti akan menyukai resep ini. Daging kambing yang digoreng pedas dengan cabai merah dan kuah kari akan menggugah selera.

Bahan-bahan:

  • 250 gr daging kambing potong besar. Bagian jeroan juga dapat digunakan.
  • 4 batang sereh, ambil putihnya, geprek
  • 5 buah daun jeruk
  • 50 ml Kecap Bango
  • Air untuk merebus daging
  • 200 ml santan
  • Minyak goreng untuk menumis
  • Garam dan lada secukupnya
  • 100 gr cabe merah keriting, buang biji, ulek halus
  • 8 bawang merah, iris
  • 3 bawang putih, iris
  • 3 cm jahe, geprek
  • 3 cm kunyit, iris kasar
  • 1 sdt bubuk kari
  • ¼ sdt jintan

Cara Membuat

  • Masak air dan pastikan mendidih agar saat memasukkan daging bagian luarnya cepat matang dan cairan alami bagian dalamnya tidak terbuang .
  • Rebus daging kambing dengan daun salam dan sereh hingga empuk selama 1 jam. Secara berkala buang buih rebusan yang tidak baik untuk dikonsumsi.
  • Tumis cabe, bawang merah, bawang putih, jahe dan kunyit sampai wangi
  • Tambahkan bubuk kari dan jintan
  • Masukkan daging kambing yang telah direbus. Tumis sampai merata dan wangi
  • Masukkan sereh, daun jeruk dan kecap manis, aduk rata
  • Beri garam dan lada sesuai selera
  • Tuang dan masak sampai mendidih
  • Kecilkan api, masak selama 10 menit.
Jika kamu ingin info legkap tentang Resep Masakan Daging Kurban dapat kunjungi www.bango.co.id

COMMENTS

BLOGGER
Name

Android,4,Arsitektural,2,artis,6,asal usul,1,Bitcoin,2,downloads,3,Facebook,14,foto,12,Game,1,hacking,12,health,74,Hijaber,1,Horor,10,Hot News,92,Humor,52,Internet,1,IOS,2,Islam,16,Kata Gombal,2,Kiat sukses,15,Konstruksi,2,Kota Bordir,1,love,69,Masak,1,misterius,15,Naskah Drama,1,Obat herbal,10,Olahraga,11,Otomotif,15,Peluang Bisnis,4,pemandangan,6,Pembelajaran,16,Politik,7,Pria,36,Puisi,5,Rencana Bangunan,2,Resep,1,Sahabat Alam,2,Sejarah,12,Sepakbola,14,Sex,19,software,2,Software,3,Style Factor,13,Suami - Istri,6,Teens,2,Terbaik,3,TNI,1,Top 10,3,Trend Style,7,Trik,59,Trik Wilcom,1,unik,91,Unik,31,Video,5,wanita,55,Wilcom,1,windows,11,Windows,1,Zodiak,1,
ltr
item
Mister Berita: 5 Resep Masakan Daging Kurban
5 Resep Masakan Daging Kurban
Resep Masakan Daging Kurban - Kurban (Bahasa Arab: Qurban), yang berarti dekat atau mendekatkan atau disebut juga Udhhiyah atau Dhahiyyah secara harfiah berarti hewan sembelihan. Sedangkan ritual kurban adalah salah satu ritual ibadah pemeluk agama Islam. Ritual kurban dilakukan pada bulan Dzulhijjah pada penanggalan Islam,
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjNaeJDm6ZYHRjmidi_eqsr_DC89fjmDQpR6u7NeGuF50tTyRjXQW8xsmYpRgHozRzN15IYcU9VHihGz1iunhxu1v2SyjBXyz7D6wp32nWkTtD4gdctPhGVqyJJq-Ls6D4rSXAzytQrSezz/s200/Resep-Gulai-Otak-Kambing-dan-Cara-Membuatnya.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjNaeJDm6ZYHRjmidi_eqsr_DC89fjmDQpR6u7NeGuF50tTyRjXQW8xsmYpRgHozRzN15IYcU9VHihGz1iunhxu1v2SyjBXyz7D6wp32nWkTtD4gdctPhGVqyJJq-Ls6D4rSXAzytQrSezz/s72-c/Resep-Gulai-Otak-Kambing-dan-Cara-Membuatnya.jpg
Mister Berita
https://misterberita.blogspot.com/2016/09/5-resep-masakan-daging-kurban_5.html
https://misterberita.blogspot.com/
http://misterberita.blogspot.com/
http://misterberita.blogspot.com/2016/09/5-resep-masakan-daging-kurban_5.html
true
7855524811095304558
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy